tribratanewstuban.com – Berkat kerjasama dan soliditas yang baik dengan pihak perhutani di KRPH parengan khususnya diwilayah hutan Ds.Kedungjambe Singgahan terasa nampak dengan keberhasilan menangkap salah satu pelaku pencurian kayu di wilayah hutan Ds.Kedungjambe Kec.Singgahan.
Pagi tadi selasa (1/11/2016) sekira pukul 04.30 wib
Dari pihak perhutani yang bekerjasama dengan Polsek Singgahan berhasil menangkap pelaku pencurian Kayu dikawasan hutan an.SAI’IN bin SUWONO yang beralamat di Dsn.Galoh.
Kejadian ini bermula ketika anggota Polhut RPH Parengan mendapat informasi dari masyarakat ada seseorang yang mengangkut kayu jati dari kawasan hutan,yang kemudian petugas Polhut berkoordinasi dengan pihak Polsek Singgahan yang dipimpin Kanit Reskrim Aiptu Khoirul Unsa SH kemudian melakukan penghadangan terhadap pelaku di kawasan hutan RPH Kedungjambe di petak 58 B alur D dan akhirnya pelaku tersebut diatas tertangkap.
Dari Hasil penangkapan tersebut didapati barang bukti diantaranya :
# 4 (empat)batang kayu jati dengan ukuran :
– 120 x 22 x 22 sebanyak satu batang
– 150 x 19 x 19 sebanyak satu batang
– 140 x 19 x 19 sebanyak satu batang
– 70 x 16 x 16 sebanyak satu batang
# 1 (satu) unit sepeda motor Honda Supra X dengan Nopol F 2919 AF,yang di gunakan pelaku untuk mengangkut kayu jati.
Alhamdulillah tersangka yang melanggar pasal 12 huruf e pasal 83 ayat 1 huruf b UU No.18 Th.2013 (tentang pengrusakan hutan)sudah kami amankan dipolsek singgahan,beserta barang buktinya guna proses penyidikan lebih lanjut,”pungkas Aiptu Khoirul Unsa SH Kanit Reskrim Polsek Singgahan.
(Humas Polsek Singgahan)
The post Polres Tuban : Polsek Singgahan Berhasil Ungkap Pelaku Pencurian Kayu appeared first on Halo Dunia.
from Halo Dunia http://ift.tt/2e8ZmuY
via IFTTT
0 Comments