Tribratanewsjatim.com – Setelah melakukan pemeriksaan dilapangan dan melakukan pemeriksaan kepada operator ekskavator serta pemilik tambang pasir darat menggunakan peralatan mekanik yang diduga dibackingin oleh anggota Polres Bojonegoro, Sie Propam Polres Bojonegoro tidak menemukan inkasi backing anggota tersebut.
Hal ini sesuai dengan keterangan dari Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S. Bintoro setelah menerima laporan langsung Kasie Propam Polres Bojonegoro Iptu Joni Sugiarto, SH dan hasil pemeriksaan anggota penyidik Sat Reskrim Polres Bojonegoro.
“Tidak ada indikasi keterlibatan anggota Polres Bojonegoro penambangan pasir darat yang ada di Padangan”, tegas Kapolres Bojonegoro Sabtu (5/11) siang tadi.
Telah kita ketahui bersama bahwa, setelah menerima pengaduan dari masyarakat terkait penambangan pasir ilegal dengan peralatan mekanik di Desa Tebon Kecamatan Padangan yang diduga dibackingi oleh anggota Polres Bojonegoro, Kapolres Bojonegoro langsung menerjunkan anggota Propam untuk melakukan pengecekan pada hari Kamis tanggal 3 November kemarin lusa sekira pukul 11.00 wib.
Kapolres menerjunkan tim Propam ke lapangan untuk memastikan apakah benar ada anggota yang bermain di bisnis ilegal atau tidak dan hasilnya tidak ada anggota yang ikut serta didalam kelangsungan bisnis pasir darat ilegal di Padangan tersebut. Dan hasilnya tidak ada anggota bermain bisnis ilegal dan pertambangan yang dilaporkan adalah manual.
Namun, pihak Satreskrim Polres Bojonegoro dan Kasi Propam yang terjun dilapangan berhasil mengamankan tambang pasir mekanik ilegal yang tidak jauh dari pertambangan manual yang dilaporkan masyarakat tersebut sehingga kerja terjun lapangan tetap membuahkan hasil dengan menyita alat berat eksavator dan saksi yang berada dilokasi.(Umam/bjn)
from Tribratanews Polda Jawa Timur http://ift.tt/2eb97he
via IFTTT
The post Kapolres Bojonegoro : tegaskan anggotanya tidak ada yang jadi backing tambang mekanik ilegal appeared first on Halo Dunia.
0 Comments