Ad Code

Responsive Advertisement

Kemensos ke Bojonegoro, Bentuk KSB di Kecamatan Gondang

Tribratanewsjatim.com – Untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat dari ancaman bencana, Kementerian Sosial (kemensos) pada Sabtu tanggal 5 Oktober 2016 pukul 10.00 wib memberikan latiahan dalam rangka membentuk Kampung Siaga Bencana (KSB) bertempat di Pendopo Kecamatan Gondang Kabupaten Bojonegoro Jawa Timur.

Hadir dalam pembentukan Kampung Siaga Bencana (KSB) adalah Dr R. Hari Hikmat Dirjen Perlindungan Sosial Bencana Alam (kemensos), Direktur Penangulangan Bencana (kemensos) Bapak Adhi, Bupati Bojonegoro Drs. H. Suyoto, M.Si, anggota DPR RI Koswianto, Muspika Kecamatan Gondang, Kapolsek Gondang beserta Anggota, seluruh Kepala Desa dan sekitar kurang lebih 200 masyarakat sekitar

Menurut keterangan dari pihak Kemensos, dengan diadakannya latihan dalam rangka pembentukan KSB maka masyarakat akan saling peduli, dan kegiatan penanggulangan bencana berbasis masyarakat gotong royong dengan memanfaatkan sumber daya alam dan sumber daya manusia yang ada di lingkungan masyarakat.

_20161105_205808“Pembentukan Kampung Siaga Bencana diadakan di Kecamatan Gondang karena dibeberapa Desa di Kecamatan Gondang pernah mengalami bencana mulai bajir bandang yang berasal dari Kali Gondang hingga tanah longsor,” Ucap salah satu pegawai Kecamatan Gondang

Kapolsek Gondang yang menghadiri kegiatan itu mengatakan, dengan diadakannya latihan dalam rangka dibentuknya KSB itu akan melatih kesiapsiagaan masyarakat dalam menanggulangi bencana yang berbasis masyarakat dan gotong royong, dan dia bersama anggota Polsek Gondang siap ikut mendukung warga masyarakat dalam menanggulangi suatu bencana.

” Selain melatih kesiapsiagaan dan juga kepedulian terhadap bencana, kegiatan ini juga untuk memperkuat hubungan sosial antara instansi pemerintah, anggota Polri dan anggota masyarakat dalam menanggulangi bencana,” Ucap AKP Abu Nandir.

Untuk di Kecamatan Gondang ada tiga Desa yang terbentuk sebagai Kampung Siaga Bencana, diantaranya Desa Senganten, Desa Gondang dan Desa Sambong, dari ke tiga Desa itu mengirimkan perwakilan masing masing 20 orang di Pendopo Kecamatan Gondang. (Umam/bjn)

from Tribratanews Polda Jawa Timur http://ift.tt/2fpXeli
via IFTTT

The post Kemensos ke Bojonegoro, Bentuk KSB di Kecamatan Gondang appeared first on Halo Dunia.



from Halo Dunia http://ift.tt/2fmDGy4
via IFTTT

Post a Comment

0 Comments

Close Menu